Member-only story

Pengembangan Kompetensi Pegawai Promosi

#443: Keterampilan berbahasa untuk menunjang karier

Ivan Lanin
3 min readMar 12, 2024
Suasana Kelas A Program Pengembangan Kompetensi Pegawai Promosi Level Staf 2024 OJK (28-2-2024)

Sejak 2021, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) secara rutin mengirim pegawai mereka untuk mengikuti pelatihan penulisan naskah dinas yang diadakan Narabahasa. Pada 2023, ada tiga gelombang pelatihan yang saya isi untuk OJK: Satu diselenggarakan secara luring pada Oktober, sedangkan dua secara daring pada November. Peserta pelatihan daring biasanya sekitar 30 orang, sedangkan peserta pelatihan luring dapat mencapai 50 orang.

Belum jadi anggota Medium? Baca versi gratis tulisan ini.

Gelombang pertama pelatihan Narabahasa untuk OJK tahun 2024 agak berbeda. Biasanya, waktu yang diberikan untuk kami adalah 1–2 hari. Kali ini, waktu yang disediakan hanya dua jam karena sesi pelatihan penulisan menjadi bagian dari Program Pengembangan Kompetensi Pegawai Promosi Level Staf 2024 (PPK Promosi Staf 2024). Program itu diadakan selama tiga hari (27–29 Februari 2024) di Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI), Kemang.

PPK Promosi Staf 2024 yang dikoordinasikan oleh Departemen Organisasi dan SDM (DOSM) ini diikuti oleh 78 peserta yang dibagi menjadi dua kelas. Saya dan Mbak Dita Sabariah berbagi tugas: Saya mengajar Kelas A, sedangkan Mbak Dita Kelas B. Peserta berasal dari berbagai departemen kantor pusat dan juga dari berbagai…

--

--

Ivan Lanin
Ivan Lanin

Written by Ivan Lanin

Wikipediawan pencinta bahasa Indonesia yang berlatih bercerita setiap hari

No responses yet