Member-only story
Dua Jam Bersama GPT-4 Turbo
Membaca PDF, mencari rujukan, membandingkan dokumen, menarasikan dan mendeskripsikan gambar, dan memvisualisasikan data
Selepas rapat koordinasi pekanan Narabahasa pada Senin pagi, saya mendapat kabar bahwa OpenAI meluncurkan pemutakhiran ChatGPT 4 pada OpenAI Developer Day pertama mereka. Karena penasaran, saya menghabiskan waktu sekitar dua jam untuk mencari informasi dan mencoba perintah (prompt) pada versi berbayar. Saya terperangah. Alat ini makin canggih.
Belum jadi anggota Medium? Baca versi gratis tulisan ini.
Paling tidak ada tiga pemutakhiran yang terasa manfaatnya: perintah lebih panjang, informasi lebih baru, dan alat lebih padu. GPT-4 Turbo, model terbaru ChatGPT, kini dapat menerima input hingga 128.000 karakter (±300 halaman) dari tadinya hanya 4.096 karakter (±10 halaman). GPT-4 Turbo juga mengetahui informasi s.d. April 2023 dari tadinya hanya s.d. September 2011. ChatGPT 4 pun kini dapat memadukan DALL-E, penjelajahan (browsing) dengan Bing, dan analisis dalam satu perintah.
Berikut beberapa eksperimen yang saya lakukan selama dua jam pada Senin, 7 November 2023. Ingat, saya menggunakan ChatGPT 4 yang berbayar, bukan ChatGPT 3.5 yang gratis.